Seperti yang telah dikemukakan pada tulisan sebelumnya di artikel Cara Mendaftar Paypal Dengan Rekening Bank Lokal Indonesia, bahwa apabila selama belum Terverifikasi / Unverified, PayPal anda belum dapat menarik dana / withdraw ke rekening bank atau ke kartu kredit anda. Untuk bisa menarik uang dari balance paypal, anda sudah harus Terverifikasi / Verified.
Jika anda belum memasukan atau ingin menambah rekening bank, login dengan account PayPal anda dan ke Rekening / My Account --> Profil / Profile --> Tambah/Edit Rekening Bank / Add or Edit Bank Account.
Jika anda belum memasukan atau ingin menambah kartu kredit, login dengan account PayPal anda dan ke Rekening / My Account --> Profil / Profile --> Tambah/Edit Kartu Kredit / Add or Edit Credit Card.
Dengan menjadi status terverifikasi (Kebenaran alamat anda sudah di cek oleh PayPal untuk alasan keamanan) akan menghilangkan batas limit mengirim uang atau menarik uang ke rekening bank atau kartu debit/kartu kredit anda, dan membuat account PayPal anda lebih dipercaya penjual dan pembeli.
Langkah menjadi status terverifikasi :
- Login ke account PayPal anda.
- Klik link Dapatkan status terverifikasi.
- Masukan nama pemegang rekening bank anda.
- Masukan nama bank anda, lihat Kode bank (Sandi Bank Penerima) dibawah, contoh untuk bank BCA : PT. BANK CENTRAL ASIA Tbk.
- Masukan 7 angka Kode bank (Sandi Bank Penerima) pada bank yang anda pakai, lihat Kode bank (Sandi Bank Penerima) dibawah, Contoh kode bank untuk BCA : 0140012.
- Masukan nomor rekening anda pada bank tersebut.
- Tekan tombol Lanjutkan dan selesaikan langkah memasukan rekening bank tersebut.
- Langkah berikutnya adalah menunggu 2 kiriman uang dari Paypal ke rekening bank anda sebagai konfirmasi bahwa anda pemilik rekening tersebut. Biasanya hanya sekitar Rp1- Rp100. Biasanya dalam 1-3 hari kerja anda dapat mengeceknya di online banking, mobile banking, buku tabungan atau catatan mutasi rekening bank lainnya.
- Setelah 2 kiriman tersebut masuk ke rekening bank anda, catat berapa jumlahnya, kemudian silakan masuk kembali ke akun PayPal anda. Klik Konfirmasi Rekening Bank / Confirm Bank Account dan masukkan kedua jumlah uang tersebut.
- Hampir semua bank utama di Indonesia dapat digunakan untuk verifikasi PayPal.
- Jika nama di account PayPal anda tidak sesuai dengan nama pada rekening bank anda, dapat merubah nama di account PayPal anda di : https://www.paypal.com/id/cgi-bin/webscr?cmd=_webform&f=ap_namechg.
Catatan : tulisan ini adalah berdasarkan hasil tinjauan dari tulisan Paypal Indonesia
on April 14, 2010 at 12:22 AM
Terima kasih infonya mas, kunjungi jg bloa aku ya. Makasih
on April 14, 2010 at 8:16 PM
Sama-sama..terima kasih juga Mas Juhendra, ok..nanti kami langsung ke TKP..sukses buat Mas Juhendra.
Post a Comment